Selamat Datang di Blog Berkati Ndraha untuk Ono Niha terimakasih atas kunjungan anda. punya kritikan dan masukan yang membangun serta tulisan atau artikel silahkan kirim ke email kami harian_nias@yahoo.co.id

Sabtu, 09 Maret 2013

Minimnya Infrastruktur Pemadam Kebakaran di Kota Gunungsitoli

Suasana Kebakaran Ruko di Jalan Sirao
Foto: Berkati Ndraha

Harni, Gunungsitoli 09/03/2013. Kebakaran yang terjadi di Jalan Sirao Pasar Gunungsitoli menghanguskan setidaknya lima toko (ruko). Kebakaran tersebut terjadi dini hari sekitar pukul 05.00 Wib dan sampai pukul 08.30 api yang berkobar masih juga belum bisa di kuasai oleh petugas pemadam kebakaran Kota Gunungsitoli beruntung saja hujan yang turun pada pukul 11.00 Wib dapat membantu memadamkan kobaran api.

Terlihat di dalam sebuah toko yang terbakar, api masih berkobar-kobar dan mengeluarkan asap yang menghitam ke langit. Upaya petugas pemadam kebakaran untuk menjinakkan sijago merah boleh dikatakan jauh dari harapan, karena mobil pemadam yang beroperasi hanya satu unit saja dan ketika stok air dalam teng penampung habis maka mobil pemadam meninggalkan lokasi kebakaran untuk kembali mengisi air dalam teng dan butuh waktu lama untuk bisa kembali lagi melakukan pemadaman sedangkan api tidak menunggu waktu itu dan terus melalap bagian-bagian toko.
Di salah satu toko sebelah tempat kejadian terlihat salah seorang karyawan toko berusaha untuk mematikan api dengan menggunakan air PDAM dengan selang berdiameter 2 cm dari lantai tiga agar api tidak merembes ke toko mereka dan beberapa toko-toko disepanjang jalan Sirao dan Jalan Kelapa bergegas menyelamatkan barang-barang milik mereka. Berkati Ndraha